Johan F Ananda Melalui Coretan Tanpa Cerita Senantiasa Membantu Para Fans Yang Ber-Status JOMBLO Agar Tidak Ngenes dan Selalu Happines Dalam Ber-Aktivitas Di Waktu-Waktu Tertentu Yang Menjadi Mimpi Buruk Bagi Para JOMBLO :D

Tips Malam Mingguan Jomblo



Salam sahabat buat kalian fans C-T-C…
Nah, sekarang ini populasi jomblo terus bertambah seiring berjalannya waktu, berputarnya jarum jam, selesainya pergelaran piala dunia 2014, pelantikan presiden indonesia dan hingga terjadinya perpecahan 2 kelompok binatang yang saling memperebutkan kursi DPR. Okey, lupakan masalah binatang dan DPR, sekarang gue akan membahas tentang makhluk hidup yang kehidupannya selalu galau, yang mudah dijadikan sulit, dan makhluk hidup tersebut bernama jomblo.. Terus terang, gue paling senang ngebully jomblo, karena status gue single, hahaha.. Berikut beberapa tips malam mingguan untuk para jomblo agar kebiasaan yang biasa di lakukan yaitu “berdoa minta hujan” mulai di tinggalkan :
  • Pertama, pastikan tips ini dilakukan pada saat malam minggu. Tapi, jika kalian mulai terbiasa dengan tips di malam minggu ini, yaa kalian para jomblo ngga masalah juga melakukannya di malam-malam yang lainnya. .
  • Carilah kegiatan yang setidaknya dapat menemani waktu anda hingga malam mingguan berakhir. Banyak kegiatan yang bisa dilakukan yang salah satu diantaranya ialah “Sms’an dengan operator”. Jika semua operator yang anda hubungi pada pergi malam mingguan, segera tinggalkan tips yang ini dan silahkan mencoba tips yang selanjutnya
      • Selanjutnya, cobalah “Malam mingguan di dunia maya”. Mungkin dunia nyata dimalam minggu terlalu kejam bagi kalian para jomblo ngenes. Login akun facebook anda. Yang cowo coba inbox semua teman cewe di facebook yang sedang online dengan 1 kata “Hay”.. Ya siapa tau dari ratusan teman kalian yang online, ada 1 atau 2 orang yang membalas inbox anda sekalipun mereka hanya menjawab “y” … ( Sangat mengenaskan ) :D. Buat yang cewe, coba lah update status yang alay + galau, siapa tau ada cowo yang mengomentari status kalian dan berharap bisa saling kenal.. Selain media sosial network, kalian bisa mencoba dengan bermain game online. Jangan main game offline, karena itu bagaikan main game tanpa internet.
      •  Jika tips yang “Malam mingguan di dunia maya” cukup menyenangkan bagi kalian para jomblo, segeralah kalian “menyediakan cemilan” agar malam mingguan kalian terasa berkesan dan sedikit berkelas ( kelas ekonomi, eksekutif, dan negatif :D ). 
      • Untuk melengkapi aktivitas anda di malam minggu yang hanya terjadi 1 kali dalam seminggu, 4 kali dalam sebulan, dan 48 / 49 kali dalam setahun, “Hidupkan lagu penyemangat malam minggu” yang menurut anda cocok untuk mengurangi kesendirian di malam minggu.
      •  “Seandainya” kalian para jomblo kurang tertarik dengan tips di atas, gue sarankan lebih baik kalian semua para jomblo tidur dan istirahat. Karena malam minggu kalian akan semakin mengenaskan pada saat menonton tv. Tayangan pada per film-an di indonesia semakin ngawur dan berperikebinatangan. Ada yang salah 1 nama sinetronnya yaitu “ganteng-ganteng serigala”. Yang di khawatirkan dari di tayangkannya sinetron itu, akan muncul lagi sinetron baru. Bisa jadi muncul sinetron baru yang judulnya “jomblo jomblo serigala”. Sedih amat, udah jomblo jadi serigala pula lagi. Dan yang lebih tidak masuk akal dan kita berharap sinetron ini ngga perna ada yaitu sinetron dengan judul ” Jomblo jomblo pacaran “.. Maka dari itu, dari pada kalian – kalian para jomblo melakukan hal hal yang sifatnya sama sekali tidak berguna di malam minggu, gue sebagai SINGLE, menghimbau agar kalian tidur lebih awal. Siapa tau dengan kalian tidur lebih awal, bisa bangun pagi lebih awal dan menjalankan aktivitas sehari hari dan berharap status jomblo kalian segera ber-akhir.. 
      Okeey sahabat C-T-C, Sekian tips Jomblo pada kesempatan kali ini dari gua Johan F Ananda selaku penulis Coretan Tanpa Cerita. Jangan pernah pindah tayangan atau pindah channel ke blog lain, karena Cuma blog Coretan Tanpa Cerita yang dapat membuat jomblo ngenes menjadi jomblo happiness :D 

      Sekian And Thanks~

      0 Response to "Tips Malam Mingguan Jomblo"

      Posting Komentar

      Berkomentarlah Dengan Santun dan Bijaksana, Serta Berharap Dimudahkan Dalam Menemukan Pasangan Bagi Para Jomblo Yang Berpartisipasi Meramaikan Blog Coretan Tanpa Cerita Ini :D ... Sekian And Thanks